Ini lho 17 Manfaat Memasak di Rumah yang Perlu Bunda Tahu

0 358

Rutinitas yang selalu hadir setiap hari di keluarga, pastinya tidak bisa terlepas dari masak-memasak. Aktivitas ini memang dibilang dapat menimbulkan beragam kesan, menyenangkan, melelahkan, menantang, dan perasaan lainnya. Bunda, ternyata aktivitas memasak sehari-hari itu memiliki banyak benefit lho! Setidaknya, 17 manfaat memasak di rumah ini bisa menjadi penyemangat bagi Bunda dalam melakukan rutinitas tersebut.

Memasak memang tidak semua orang tertarik untuk melakukannya, walaupun dia sudah berkeluarga sekalipun. Ada banyak keluarga yang lebih memilih untuk tidak memasak di rumah karena dianggap menguras tenaga dan waktu.

Apabila dilihat dari sisi positifnya, ternyata manfaat memasak di rumah itu sungguh besar. Setidaknya, Bunda bisa melihat benefit dari memasak berikut ini.

  1. Dengan memasak di rumah, Bunda selalu memastikan bahwa setiap bahan makanan yang digunakan tersebut halal
  2. Memastikan bahwa bahan-bahan dan proses pengolahannya baik
  3. Dengan memasak sendiri di rumah, menjadikan seluruh anggota keluarga lebih sehat dan terlindungi dari bahan makanan yang berbahaya
  4. Dapat menghemat anggaran konsumsi untuk sehari-hari
  5. Bagi anak-anak, akan jauh lebih mudah untuk makan apabila sering diperkenalkan masakan rumah sehingga keinginan untuk jajan di luar berkurang
  6. Meningkatkan keterikatan yang semakin erat diantara anggota keluarga
  7. Membuat kejutan bagi suami dengan memasak makanan spesial dan memanjakannya
  8. Suami akan lebih rindu rumah ketika bepergian jauh karena kangen dengan masakan istri
  9. Tak hanya suami, anak-anak pun akan rindu untuk pulang ke rumah saat di sekolah
  10. Dalam memasak, seorang ibu dapat membubuhinya dengan doa-doa yang terbaik bagi seluruh anggota keluarga yang mengonsumsinya. Doa seorang ibu tersebut dapat menguatkan iman, mengokohkan jasad, menopang kesalihan.
  11. Dapat memuliakan tamu yang datang ke rumah dengan menyajikan hidangan terbaik
  12. Mempererat silaturahmi dengan tetangga sekitar melalui saling mengirim makanan
  13. Menjalankan salah satu sunnah nabi dalam memasak dan memperbanyak kuah masakan agar dapat dibagikan dengan orang lain
  14. Salah satu bentuk mendidik anak-anak tentang skill paling mendasar untuk bertahan hidup
  15. Bagi anak-anak yang belajar memasak bersama ibunya, maka mereka akan mudah menghargai masakan seorang ibu dan selalu bersemangat untuk makan di rumah
  16. Mentransfer wawasan dan pengalaman kepada anak tentang proses memasak sampai hidangan disajikan. Tak hanya itu, anak akan mendapatkan wawasan tentang siapa saja yang terlibat dalam proses dari sebutir beras hingga tersaji di piring makanan. Hal ini mendorong anak untuk selalu menghabiskan makanan dan tidak menyia-nyiakan makanan sebagai bentuk rasa syukur.
  17. Menyiapkan diri dan keluarga di hari perhitungan kelak tentang segala sesuatu yang masuk ke dalam tubuh dan mendarah daging. Kita dapat selalu menjaga bahan-bahan masakan dan pengolahannya selalu dalam koridor halalan thayyiban.

Nah, itulah manfaat memasak di rumah yang sangat banyak tentunya. Jadi, tak perlu lagi untuk memulai memasak di rumah bagi yang belum melakukannya. Jika sudah, maka lebih semangat lagi untuk memasak karena aktivitas tersebut banyak sisi positifnya.

Loading...
Tinggalkan komentar