Tips Awet Muda ini TERBUKTI telah BERHASIL, Mau Coba?

1 209

Tips awet muda memang banyak dicari-cari oleh orang, mungkin salah satunya anda. Siapa sih yang gak ingin terlihat awet muda meskipun usia terus bertambah dan anda pun tidak bisa melakukan apa-apa dengan bertambahnya usia tersebut. Mungkin, para ilmuwan dan dokter terus melakukan penelitian untuk mencari cara bagaimana membuat seseorang tampak lebih muda dengan berfokus pada usia psikologis dan biologis orang tersebut. Yang dimaksud usia secara psikologis adalah sebuah pengalaman subjektif tentang seberapa tua diri anda sedangkan usia biologis ditentukan oleh beberapa faktor berikut ini:

  • Kepadatan tulang
  • Hormon
  • Tekanan darah
  • Ketebalan kulit
  • Kemampuan gerak
  • Batas indera pendengaran dan penglihatan
  • Jumlah lemak dalam tubuh
  • Tingkat kolesterol

Peneliti banyak melakukan terobosan-terobosan secara medis dan psikologis untuk membuat manusia tampak lebih awet muda dari usianya. Dari segi medis banyak diciptakan produk-produk kecantikan dan kesehatan yang akan membantu seseorang terlihat lebih muda. Sedangkan bagi peneliti dari aspek psikologis, mencari cara bagaimana seseorang bisa awet muda dalam kehidupan psikologisnya.

Dan semuanya akan dirangkum dalam kumpulan tips awet muda berikut ini. Ingin tampak awet muda? Baca sampai tuntas ya..

[nextpage title=”Tips Awet Muda” ]

1. Hilangkan Mitos yang Menyebutkan Berusia Tua Menjadi Tidak Berguna

Tips awet muda yang pertama ini datang dari psikolog yang mencoba memecahkan mitos (persepsi) semakin usia kita bertambah tua, maka kita semakin tidak berguna. Jika anda percaya pada persepsi tersebut, maka hal itu akan benar-benar terjadi pada diri anda. Penelitian dilakukan oleh psikolog dari Universitas Yale, Becca Levy, Ph.D, yang menyebutkan bagaimana pengaruh psikologis seseorang pada pertambahan usia, terfokus pada persepsi orang tersebut berpengaruh pada kesehatan mental dan fisiknya.

Dari hasil penelitian disebutkan bahwa orang lanjut usia yang mempunyai persepsi negatif tentang penuaan memiliki hasil tes yang lebih buruk dibandingkan dengan seseorang lanjut usia yang mempunya persepsi positif tentang semakin bertambahnya usia. Salah satu contoh persepsi positif adalah dengan semakin bertambahnya usia maka orang-orang ini akan semakin bijak dalam menghadapi kehidupan.

Dalam penelitian yang sama juga disebutkan bahwa masyarakat dengan kebudayaan yang memiliki persepsi positif tentang penuaan mendapatkan nilai tes memori yang lebih baik dibandingkan masyarakat dengan kebudayaan yang memiliki persepsi negatif tentang penuaan. Masyarakat yang memiliki persepsi negatif tersebut banyak ditemukan di budaya Amerika dan negara-negara barat lainnya. Sedangkan, budaya dengan persepsi positif banyak ditemukan di negara-negara ketiga / berkembang.

Dari penelitian tersebut, ditambahkan bahwa orang yang memiliki persepsi positif tentang penuaan akan hidup 7,5 tahun lebih lama dibandingkan golongan orang yang memiliki persepsi negatif. Menariknya, persepsi ini juga berpengaruh pada gangguan pendengaran yang dialami oleh seseorang.

2. Rutinlah membersihkan gigi

Lho??? Memang apa hubungannya membersihkan gigi dengan rutin menjadi salah satu tips awet muda? Ini berasal dari sebuah penelitian yang mengkaitkan antara cardiovascular dengan penyakit periodontitis (infeksi bakteri kronis pada tulang pendukung gigi dan gusi). Dalam penelitian disebutkan bahwa pria dengan usia di bawah 50 tahun yang memiliki penyakit periodontal berpeluang 2,6 kali lebih besar untuk meninggal di usia muda dan 3 kali lebih berpotensi terkena penyakit jantung dibandingkan pria dengan gigi sehat yang suka mengunyah permen karet.

Penyakit periodontitis ini disebabkan oleh kurang terjaganya kebersihan gigi seseorang. Maka, dianjurkan untuk menyikat gigi setiap hari, memeriksakan gigi secara rutin ke dokter gigi, agar meminimalkan terkena penyakit ini. Terdapat hubungan antara membersihkan gigi dengan benang gigi dan penyumbatan pembuluh darah. Dalam penelitian ditunjukkan bahwa bakteri yang terdapat pada plak gigi adalah bakteri yang sama yang terdapat di timbunan lemak yang menjadi penyumbat dalam pembuluh darah. Peneliti memprediksi bahwa bakteri yang ada di mulut dapat memasuki pembuluh darah tersebut sehingga menyebabkan iritasi dan melakukan penyumbatan. (Sumber: www.sharecare.com)

3. Perbanyak Memiliki Sikap Positif

Kondisi mental dan emosi positif seseorang di usia senja akan sangat berpengaruh untuk menghilangkan rasa khawatir, cemas dan membantu memperpanjang usia. Ini didasarkan dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh David Snowdon yang berasal dari Universitas Kentucky sejak tahun 1986. Peneliti ini menggunakan objek penelitian 678 biarawati dengan tujuan untuk menemukan rahasia otak. Penelitian David Snowdon ini kemudian banyak dikenal dengan Penelitian Biarawati, yang menemukan berbagai cara untuk hidup dengan kondisi mental yang positif seiring dengan bertambahnya usia. Faktanya, memang ada kaitan langsung antara sikap seseorang yang positif dengan kesehatan fisik dan mentalnya. Ini salah satu tips awet muda yang mudah dilakukan.

4. Selalu Rutin Berolahraga

Tips awet muda yang keempat adalah selalu rutin untuk berolahraga sejak muda. Seorang cardiolog dan penulis ternama, James M. Rippe, M.D menyebutkan bahwa banyak hal-hal berisiko yang menyebabkan kematian seseorang. Tetapi, ada satu hal yang mudah untuk diprediksi dibandingkan hal berisiko lainnya adalah kesehatan seseorang. Dia menyebutkan bahwa orang yang di usia mudanya memiliki aktivitas fisik yang sangat aktif, ternyata memiliki kesehatan jantung yang jauh lebih baik di usia tua dibandingkan orang yang tidak aktif secara fisik. Maka, tips awet muda ini dengan cara meningkatkan aktivitas fisik anda sejak usia muda.

[/nextpage]

[nextpage title=”Tips Awet Muda 2″ ]

5. Mampu Manajemen Stress dengan Baik

Tips awet muda berikutnya adalah kemampuan seseorang untuk memanajemen stress dengan baik. Penelitian membuktikan bahwa kunjungan 70%-90% seseorang ke psikiatris karena terkait dengan stress. Stress menjadi pemicu munculnya beragam penyakit ringan hingga kronis. Penyakit-penyakit seperti flu, kanker, hipertensi, gangguan jantung, darah tinggi, gangguan seksual, diabetes, banyak dipicu oleh adanya stress. Maka, tips awet muda yang sederhana ini bisa anda lakukan saat ini juga. Jika penyakit-penyakit tersebut tidak ingin muncul, maka manajemen lah stress anda dengan baik. Kurangi tingkat stress anda hingga ke level terendah. Artikel ini adalah tips ampuh menghilangkan stress anda.

6. Lakukan Ibadah / Meditasi Secara Rutin

Tips awet muda yang keenam adalah melakukan ibadah (sholat, puasa) bagi muslim, atau meditasi bagi non-muslim secara rutin. Banyak yang telah membuktikan bahwa ada kaitan langsung antara ibadah & ritualnya dalam Islam seperti sholat, puasa, tahajjud, wudhu, dan lain sebagainya dengan awet muda. Ulasan lebih lengkap, bisa anda baca disini. Di sisi lain, seorang peneliti, Deepak Chopra, M.D, menyebutkan bahwa orang-orang yang melakukan meditasi secara rutin berpotensi mempunyai usia biologis yang lebih muda sekitar 5-12 tahun dibandingkan usia mereka yang sebenarnya. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa melakukan meditasi akan mengurangi hormon stress muncul seperti cortisol dan adrenalin. Orang-orang ini akan mampu beradaptasi dengan berbagai kondisi dengan lebih baik dibandingkan orang yang tidak melalukan meditasi.

Tips Awet Muda yang Ampuh
Tips Awet Muda yang Ampuh

7. Mempertahankan Kesehatan Kulit

Poin ini sebenarnya bukan membantu anda untuk bisa hidup lebih lama, tetapi agar anda tampak terlihat lebih awet muda dengan penampilan terbaik anda. Tips awet muda yang satu ini dikemukakan oleh seorang psikiater, ahli gigi, dan penulis buku The Mind-Beauty Connection: 9 Days to Reverse Stress Aging and Reveal More Youthful, Beautiful Skin yaitu Amy Wechsler. Dia menjelaskan bahwa retinoids dapat membantu mengurangi keriput pada kulit anda. Retinoids ini banyak ditemukan di beberapa krim kecantikan. Anda juga bisa mendapatkannya secara alami pada sayuran seperti wortel. Dengan anda mengkonsumsi wortel secara rutin, akan membantu menyeimbangkan pH di permukaan kulit anda, dan meningkatkan keasaman kulit. Keasaman kulit ini yang akan membantu anda menyingkirkan bakteri yang datang. Jadi, jika ingin terlihat lebih awet muda, maka jagalah kesehatan kulit anda.

8. Mengkonsumsi Makanan yang Banyak Mengandung Anti Oksidan

Salah satu tips awet muda selanjutnya adalah dengan mengkonsumsi bahan makanan yang banyak mengandung anti oksidan. Beberapa diantaranya banyak terdapat di blueberry, tomat, brokoli, dan acai (buah kecil yang banyak terdapat di hutan Amerika Selatan). Seorang penulis buku, Dr. Mehmet C. Oz, M.D. dalam bukunya Staying Young: The Owner’s Manual for Extending Your Warranty menyebutkan bahwa memang anti oksidan ini adalah salah satu pencegah proses penuaan. Dia mengatakan bahwa makanan-makanan yang berwarna gelap banyak mengandung zat anti oksidan yang melindungi anda dari proses penuaan. Dia pun menyarankan untuk mengkonsumsi 5 jenis makanan yang mengandung anti oksidan setiap hari.

9. Konsumsi Makanan Yang Mengandung Serat

Selain mengandung anti oksidan, tips awet muda selanjutnya menganjurkan untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak serat. Ini sesuai dengan anjuran dr. Oz yang menyebutkan bahwa salah satu faktor penting agar tampak awet muda dengan menjaga kesehatan pencernaan. Kesehatan pencernaan ini dijaga dengan mengkonsumsi 25 gram serat setiap hari. Fungsi serat adalah untuk menjaga nutrisi yang masuk ke dalam tubuh, dan melepaskan nutrisi tersebut sewaktu-waktu jika dibutuhkan. Banyak serat yang terkandung di dalam sayuran, buah-buahan, makanan seperti gandum, oatmeal, nasi merah dari gandum dan lain sebagainya.

[/nextpage]

[nextpage title=”Tips Awet Muda 3″ ]

10. Istirahat / Tidur dengan Cukup

Bagi anda yang suka begadang, maka kini saatnya untuk mempertimbangkan aktivitas begadang anda jika ingin awet muda. Salah satu penelitian yang dilakukan oleh Universitas Medis Chicago, menunjukkan bahwa kebiasaan tidur lebih singkat yang seharusnya 8 jam menjadi 4 jam, akan berpengaruh pada kadar glukosa serta fungsi endokrin dalam waktu kurang dari 1 minggu. Ini akan terlihat seperti pada orang-orang yang terkena penyakit diabetes di fase awal.

Penelitian tersebut juga menyebutkan bahwa anda yang kurang tidur tidak hanya menyebabkan stamina anda kurang, tetapi juga berpotensi rawan terkena penyakit kronis seperti hipertensi, diabetes, obesitas, dan amnesia.

11. Mengasah Otak Secara Terus Menerus

Banyak penelitian mengungkapkan bahwa otak memang terus berkembang. Ini terkait dengan perkembangan neuron-neuron baru dan jaringannya sepanjang hidup kita. Penyakit otak sering juga terkait dengan berkurangnya usia biologis seseorang, dan ini dapat dicegah dengan terus menstimulasi otak untuk bekerja.

Dalam penelitian yang dilakukan oleh Dr. Yakov Stern, dari Universitas Columbia menyebutkan bahwa seseorang yang terus menstimulasi tiap aspek kehidupannya lewat pekerjaan, pendidikan, serta berbagai kegiatan yang terkait dengan hobi, akan mengurangi risiko terkena penyakit Alzheimer. Dia mengungkapkan bahwa risiko terkena Alzheimer akan berkurang sekitar 35-40 persen. Perlu diketahui bahwa Alzheimer ini sejenis sindrom apoptosis sel-sel otak pada waktu yang hampir bersamaan. Biasanya, Alzheimer ini memang banyak terjadi pada saat usia lanjut.

12. Stop Merokok Saat ini Juga!

Pastinya, banyak penelitian yang telah membuktikan bahwa merokok akan mengurangi usia biologis anda. Banyak penyakit yang akan hinggap jika anda merokok. Peneliti Dr. Rippe menyebutkan bahwa dengan merokok berarti usia biologis anda terpotong 7 tahun. Merokok juga akan membuat kulit tampak lebih keriput sehingga anda terlihat lebih tua. Jika anda ingin berhenti merokok, maka tips ampuh berhenti merokok ini akan membantu.

13. Awet Muda dengan Cinta dan Kasih Sayang

Tips awet muda yang terakhir adalah kaitan antara kasih sayang / cinta yang anda dapatkan dengan membantu seseorang agar tampak awet muda. Orang-orang yang dalam lingkungannya dipenuhi dengan kasih sayang dan cinta, maka hidupnya akan lebih bahagia. Kondisi psikologis kebahagiaan ini akan sangat membantu diri anda agar terlihat lebih awet muda. So, jadikan hidup anda dengan penuh kasih sayang dan cinta dari orang-orang yang anda kasihi dan cintai. Perbanyaklah silaturahmi dengan orang-orang yang anda cintai dan mencintai anda, maka dari silahturahmi tersebut akan banyak doa-doa yang dipanjatkan kepada Allah SWT agar usia anda lebih panjang.

Beberapa tips awet muda di atas akan sangat membantu anda jika langsung dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari. Perlu ditekankan, bahwa tips awet muda ini bukan berarti membantu usia anda lebih panjang, tetapi usia biologis dan psikologis anda agar terlihat lebih awet muda. Selamat mencoba!

Sumber Referensi:

Akuinginsukses.com

[/nextpage]

Loading...
Tampilkan Komentar (1)