Seringkali Mengalami Hambatan & Kegagalan Bisnis? Minimalkan Dengan Cara Ini

0 133

Setiap hari ratusan ribu pengusaha di seluruh penjuru dunia melakukan bisnis untuk mendapatkan laba yang sebesar besarnya, untuk mendapatkan laba yang besar maka mereka mengurangi hambatan dan kegagalan bisnis.

Banyak sekali ragam bisnis yang mereka jalankan seperti bisnis properti, bisnis jual beli mobil, bisnis perkantoran, bisnis kontraktor, konsultan dan ribuan jenis bisnis lainnya.

Bahkan, mereka menciptakan jenis bisnis baru yang mampu bertahan mulai satu tahun hingga dua tahun lebih. Mereka melakukan bisnis yang sangat produktif sehingga akan mendapatkan hasil finansial yang cukup besar.

Cara Mengatasi Kegagalan Bisnis

Keberhasilan dari usaha bisnis yang mereka jalankan tergantung pada berbagai faktor, bisa dari kejelian terhadap identifikasi terhadap permasalahan dan solusi yang ada di lapangan, kemampuan operasional dengan cara menginovasi bisnis yang lebih segar agar menciptakan sesuatu yang tidak membosankan di pasar bisnis.

Namun, tidak jarang para pebisnis baru mengalami kegagalan karena riset yang salah dalam melakukan persiapan.

Inilah yang membuat pebisnis baru susah sekali berkembang bahkan mereka menjadi korban para kompetitor bisnis yang sudah besar dan mapan.

Ini karena mereka sama-sama melakukan bisnis yang serupa karena mereka memiliki pengalaman dan mampu bersaing secara agresif dan responsif dengan akurat atas apa yang terjadi di pasar.

Kreatifitas ide bisnis baru yang pebisnis lakukan bukan hanya berlaku disatu pasar saja namun juga harus berlaku dipasar lainnya.

Sebagai contoh di Indonesia, bisnis rumah makan nasi mungkin akan sangat laku di pasaran namun harus berpikir lagi jika akan membuka rumah makan nasi di negara-negara Eropa atau di negara negara Amerika.

Bisnis rumah makan nasi akan mengalami hambatan karena harus bersaing dengan konsumen yang mayoritas tidak mengkonsumsi makanan nasi.

Nah, tugas para pelaku bisnis adalah menghindari hambatan dan kegagalan bisnis yang mungkin akan ditemukan pada saat proses bisnis berlangsung dengan cara melakukan riset dengan baik.

Ini dilakukan agar para pelaku bisnis melakukan dan memenuhi kebutuhan pasar bukan memenuhi apa yang dipikirkan oleh pasar sehingga apa yang menjadi kebutuhan pokok pasar terpenuhi.

Selain itu, akan menghasilkan timbal balik dengan mendapatkan output yang diharapkan oleh para pelaku bisnis.

Walaupun hambatan dan kegagalan bisnis mampu diatasi namun tidak ada jaminan kesuksesan untuk sebuah bisnis. Karena ada unsur resiko yang harus dihadapi sehingga para pelaku bisnis harus lebih jeli lagi untuk mengatasi resiko yang mungkin akan dihadapi.

Perlu adanya sebuah penelitian dan perencanaan yang matang sebelum memulai usaha baru dengan penanganan yang profesional kemudian pemasaran dan manajemen yang baik serta kerja keras itu adalah kunci dari sebuah kesuksesan.

Dua tahun pertama dalam melakukan bisnis adalah hal yang penting, pada umur bisnis seperti itu adalah saatnya anda menghabiskan banyak sekali modal.

Kegagalan bisnis bukanlah hal yang tabu. Minimalkan dengan cara ini.
Kegagalan bisnis bukanlah hal yang tabu. Minimalkan dengan cara ini.

Karena banyak sekali yang diperlukan untuk promosi bisnis anda dan menarik para pelanggan untuk menumbuhkan sebuah kepercayaan pelanggan terhadap bisnis.

Hal ini karena bisnis Anda bisa dibilang baru dan masih memerlukan pembuktian kualitas untuk mendapatkan integritas yang diberikan oleh pelanggan secara personal untuk perusahaan.

Anda harus mempertimbangkan hari libur rutin dan hari libur nasional. Namun, Anda harus mempertahankan penghasilan supaya tetap normal seperti pada saat waktu penuh.

Jika bisnis anda sudah mulai berkembang dan sudah waktunya untuk diperluas maka lakukanlah ini dimaksudkan untuk meminimalkan resiko dari kegagalan.

Selain untuk meminimalkan resiko hambatan dan kegagalan bisnis hal ini juga penting untuk menjalankan modal dan uang anda untuk hal yang benar.

Anda harus memprioritaskan pengeluaran dan menghindari pengeluaran uang untuk hal-hal yang tidak penting.

Jika anda mendapatkan modal dari hasil pinjaman yang harus dicicil maka itu harus diperhitungkan sejak awal berdirinya bisnis.

Tetapi yang disarankan, jika akan membuka bisnis sebaiknya menggunakan uang sendiri karena uang dari hasil pinjaman akan membuat uang kas yang terkuras besar dan ini akan melumpuhkan bisnis anda.

Kecuali..

Jika bisnis Anda sudah berjalan dengan normal dan telah memiliki pelanggan tetap, cicilan mungkin akan lebih tepat untuk menambah modal dan perkembangan bisnis yang lebih luas dan lebih besar lagi.

Tentang Penulis

Jonathan adalah penulis lepas yang menulis berbagai hal tentang bisnis dan pemasaran. Saat ini, ia telah bekerja mengembangkan bisnis bibit tanaman hias online melalui situs bibitbunga.com.

Loading...
Tinggalkan komentar