Tips Sehat Menjalankan Ibadah Puasa

0 212

Puasa di bulan Ramadhan merupakan kewajiban bagi umat Islam di seluruh dunia. Ternyata, ibadah puasa jika dilihat dari segi kesehatan, membawa banyak manfaat lho. Tentu aja, puasa akan bermanfaat bagi kesehatan jika dilakukan dengan baik dan benar, gak asal puasa aja. Mau tau tips sehat di kala sedang berpuasa? Simak postingan berikut ini.

#1 Usahakan untuk sahur

sahur_bulan_ramadhan

Sumber Gambar: p2tel.or.id

Apakah kamu setiap puasa selalu melaksanakan sahur? Atau kadang iya, kadang gak, tergantung kondisi. Sebenarnya sahur itu termasuk dalam rangkaian ibadah puasa di bulan suci Ramadhan yang sangat dianjurkan. Kenapa harus sahur? Dalam sebuah hadits disebutkan bahwa “Bersabda Rasulullah SAW: “Sahurlah kamu, karena dalam sahur itu terdapat berkah yang besar”. Rasulullah pun sudah menganjurkan sahur, karena dengan sahur terdapat berkah. Apa ya berkah sahur?

Sederhananya, saat kita berpuasa, tubuh kita tidak mendapatkan asupan gizi lebih dari 12 jam. Tubuh tetap membutuhkan asupan gizi walaupun kita berpuasa agar organ dan sel-sel dalam tubuh berfungsi sebagaimana mestinya. Tubuh memerlukan asupan gizi dan energi dalam jumlah yang cukup. Oleh karena itu, kita dianjurkan untuk sahur agar energi tersebut ada untuk menjalankan aktivitas selama seharian. Menu sahur sebaiknya pilih makanan yang berprotein tinggi dan mengandung serat, hindari banyak mengkonsumsi yang manis-manis.

Banyak makan makanan manis disaat sahur akan membuat Anda cepat lapar di siang hari. Makanan manis membuat tubuh bereaksi melepaskan insulin secara cepat, insulin berfungsi memasukkan gula dari dalam darah ke dalam sel-sel tubuh dan digunakan sebagai sumber energi. Sedangkan makan makanan berserat membuat proses pencernaan lebih lambat dan membantu insulin dikeluarkan secara bertahap. Untuk membuat energi dari sahur tahan lama, bersahurlah lebih akhir saat mendekati imsak.

#2 Segerakan Berbuka jika sudah waktunya

menu_buka_puasa

Sumber Gambar: id.openrice.com

Menyegerakan berbuka juga merupakan sunnah yang dianjurkan oleh Rasulullah. Kenapa harus segera berbuka? Setelah seharian menahan lapar dan dahaga, tentu aja energi kita banyak yang terkuras, maka untuk mencharge kembali energi tubuh segeralah berbuka. Konsumsilah makanan yang mengandung karbohidrat cukup yang terdapat pada makanan manis, seperti kurma atau minuman manis. Tapi hindari minuman es atau bersoda, supaya pencernaan tidak bermasalah.

#3 Jangan langsung menyantap habis semua makanan saat berbuka

menu_sehat_puasa

Sumber Gambar: felippe-kharisma.blogspot.com

Banyak nih dari kita yang begitu mendengar adzan maghrib, langsung menyantap semua makanan yang dihidangkan. Perut langsung kenyang dan full. Pola makan seperti ini justru akan mengganggu kesehatan. Kenapa? Organ pencernaan akan kaget karena langsung menerima makanan dalam jumlah besar di satu waktu, karena seharian perut kita kan kosong. Usahakan berbuka puasa dengan pola dijeda. Minum atau makan yang manis dan ringan seperti teh manis hangat, kolak, kemudian istirahat sejenak.

Saat jeda, bisa kamu lakukan dengan sholat maghrib terlebih dahulu agar organ pencernaan kita bisa menyesuaikan dengan kondisi yang baru. Setelah sholat maghrib, kamu bisa makan yang lebih berat seperti nasi dan lauk-pauknya. Kemudian dijeda lagi untuk sholat tarawih. Setelah selesai sholat tarawih, kamu bisa makan cemilan kecil. Tapi tetap dengan porsi yang terukur ya.

#4 Tetap berolahraga meskipun berpuasa

olahraga_lari

Puasa bukan berarti hanya tidur seharian. Kamu tetap bisa melakukan berbagai aktivitas positif untuk menambah nilai ibadah puasa kita di hadapan Allah. Selain itu, berpuasa juga tetap harus menjaga kebugaran tubuh dengan cara berolahraga agar peredaran darah tetap lancar dan tidak mudah lemas. “Kalo olahraga nanti bisa bikin capek, puasa bisa-bisa batal deh” Solusinya, kamu bisa olahraga yang ringan aja, misalkan jalan kaki di depan rumah, atau lari-lari kecil. Olahraga sebaiknya dilakukan saat menjelang berbuka. Selain olahraga tersebut, ternyata tarawih juga salah satu cara agar tubuh tetap bugar karena dengan sholat tarawih, kalori kita terbakar.

#5 Minum air putih lebih banyak

manfaat-minum-air-putih

Air merupakan zat yang sangat dibutuhkan tubuh. Lebih dari 60 % tubuh kita terdiri dari air. Untuk menjalankan fungsinya dengan baik setiap organ tubuh kita membutuhkan air. Tanpa air yang cukup tubuh akan mengalami gangguan. Untuk itu perbanyak minum air untuk simpanan dalam tubuh supaya semua organ berfungsi dengan baik. Yang disebut air disini bukan hanya berupa air putih, tapi susu dan teh pun juga termasuk di dalamnya. Supaya kebutuhan tubuh tercukupi, aturlah agar Anda minum delapan gelas air sebelum menjalani puasa esok hari.

#6 Kendalikan Emosi

terapi-mengendalikan-emosi

Sumber Gambar: www.masterkoepink.com

Selain kebutuhan fisik yang dikontrol, ternyata dengan berpuasa kita juga harus menahan semua emosi, nafsu yang negatif, agar ibadah puasa mendapatkan pahala di hadapan Allah. Emosi yang terkontrol, juga akan membuat fisik kamu menjadi sehat. Keseimbangan rohani dan jasmani dalam melakukan ibadah puasa di bulan Ramadhan, tentu kombinasi yang pas agar puasa yang kita lakukan membawa banyak manfaat dan berkah.

Loading...
Tinggalkan komentar